Pemberitahuan Resmi: Astra Infra Toll Road Cikopo-Palimanan Tidak Sedang Membangun Rest Area Baru
Kami menginformasikan bahwa PT Lintas Marga Sedaya (Astra Infra Toll Road Cikopo-Palimanan) tidak berencana melakukan pembangunan rest area baru di Tol Cipali dalam waktu dekat.
Sebagai bentuk komitmen kami dalam memberikan kenyamanan dan fasilitas terbaik bagi pengguna jalan, kami terus meningkatkan layanan pada rest area yang sudah ada, yaitu:
Jalur A (arah Cirebon)
• Rest Area 86
• Rest Area 102
• Rest Area 130 A
• Rest Area 166
Jalur B (Arah Jakarta)
• Rest Area 101
• Rest Area 130 B
• Rest Area 164
Kami mengimbau kepada masyarakat untuk selalu berhati-hati terhadap informasi yang tidak valid dan memastikan kebenarannya melalui sumber resmi. Jika terdapat pihak yang mengatasnamakan Astra Infra Toll Road Cikopo-Palimanan terkait pembangunan rest area atau menawarkan kerja sama yang mencurigakan, silakan segera menghubungi layanan resmi Astra Tol Cipali melalui:
📞 Call Center: 0260 7600 600
📧 Email: corpcomm@lintasmarga.com
🌐 Website: lintasmarga.com
Tetap waspada dan selalu periksa informasi dari sumber terpercaya.



