Sinergi ASTRA Tol Cipali dan Astra UD Trucks Kepada Pengemudi Truk di Masa Pandemi

Palimanan-Jawa Barat (19/3) – ASTRA Tol Cipali bersama dengan ASTRA UD Trucks bersinergi dalam memberikan pelayanan terbaik kepada pengguna jalan, khususnya pengemudi truk yang melintas di salah satu ruas tol terpanjang di Indonesia, yaitu Tol Cikopo-Palimanan (Cipali) yang memiliki panjang 116.75 Km terbentang mulai dari KM 72 hingga KM 188 yang melewati 5 Kabupaten, Purwakarta, Subang, Indaramayu, Majalengka dan Cirebon.

Pada kesempatan ini, Agung Prasetyo, Direktur Operasi ASTRA Tol Cipali mengatakan, “Program ini merupakan bentuk kepedulian dan tanda terima kasih kepada para pengemudi truk Indonesia yang tetap berkarya dan menjaga keselamatan berkendara, serta tetap mematuhi protokol kesehatan di masa pandemi Covid-19 melalui pembagian informasi seputar jalan tol, penyediaan struk berbasis digital dan tips aman berkendara bagi pengemudi truk logistik dalam bentuk flyer serta paket kesehatan.”

Agung berharap dengan dilaksanakan program ini nantinya turut mendukung program sosialisasi Kampanye Keselamatan Berkendara yang sebelumnya digagas oleh Astra Infra dan dilaksanakan oleh seluruh Badan Usaha Jalan Tol yang berada dalam grup Astra Tol Nusantara. Saat kick off kampanye keselamatan berkendara telah menelurkan peningkatan program layanan keselamatan dengan merekomendasikan beberapa poin seperti pengaturan pemindahan kendaraan yang mengalami permasalahan baik yang berada di mainroad, bahu jalan maupun di jalur penyelamatan. Pemasangan rambu himbauan kecepatan saat kondisi hujan dengan maksimal kecepatan 70 Km/jam dan pemeriksaan tekanan ban menjadi informasi penting bagi pengguna jalan. Pasalnya menurut hasil kajian KNKT, dominasi laka yang terjadi di jalan tol disebabkan oleh faktor manusia yang selanjutnya di ikuti oleh faktor kondisi kendaraan dan infrastuktur jalan.

Digelarnya kembali Program ini merupakan kelanjutan dari program Astra Infra yang sebelumnya dilakukan di Astra Tol Tangerang-Merak dan berlanjut di Astra Tol Cipali, khususnya di Gerbang Tol Palimanan. Program ini mengingatkan kembali tujuan utama dari keberadaan Tol Cipali seperti yang disampaikan Bapak Jokowi pada saat peresmian tanggal 13 Juni 2015, bahwa keberadaan Tol Cipali memegang konektivitas penting pada percepatan arus barang dan jasa serta Pemerataan ekonomi .

Menganggapi hal itu, Bapak Winarto Martono, CEO Astra UD Trucks berkata, “Astra UD Trucks memahami bahwa logistik merupakan salah satu tulang punggung perekonomian di Indonesia, terutama di saat pandemic Covid’19 yang masih terus berlangsung. Dimana distribusi barang diharapkan dapat lebih cepat dan para pengemudi dapat bekerja lebih produktif, terutama menjelang bulan Ramahdan dan Idul Fitri. Kegiatan apresiasi ini sebagai bentuk dukungan dan ucapan terima kasih kepada para pengemudi Quester, Kuzer dan Nissan Diesel yang telah berjasa dan bekerja keras selama ini”

Program “Peduli Pengemudi” yang digagas oleh Astra UD Trucks digelar di Tol Palimanan dari arah Jakarta ke Cirebon untuk mengapresiasi ratusan pengemudi Truk yang melintas disana.

Bagi para pengguna jalan,ASTRA Tol Cipali telah menyediakan 8 rest area yang terdapat di sepanjang ruas tol Cipali. Khusus di rest area tipe B yang berada di KM 86 dan KM 130 arah Jakarta dan Cirebon telah disedikan toilet dengan shower air panas khusus bagi pengemudi truk. Disarankan jika sudah 4 jam berkendara atau sudah merasa lelah untuk segera beristirahat jangan memaksakan diri untuk melanjutkan perjalanan karena faktor penyebab kecelakaan yang terbesar di akibatkan oleh kondisi fisik yang lelah.

Sejumlah ratusan pengemudi telah berhasil mendapat paket ‘Peduli Pengemudi’ dari Astra UD Trucks dan Astra Tol Cipali, program ini akan terus berupaya menyuguhkan yang terbaik bagi para pengemudi truk logistik dan keselamatannya.

Palimanan, 19 Maret 2021

PT Lintas Marga Sedaya

Theresia Dyah

Corporate Communications & CSR Dept. Head

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *